Monday, May 15, 2006

 

My First Birthday Cake

Haiyaaa.....aku? bikin kue ultah? gak salah neng?
hehe..yah setengah dipaksa, setengah ingin mencoba sekaligus penasaran...inilah penampakannya..

hari rabu, coba2 latihan, secara pesenan kuenya untuk hari sabtu..pake kue yang ternyata bantet *hiks*..ya gpp deh, buat latihan ini, akhirnya jadi kue tart mini, yang dihias alakadarnya ajah.. ini dia penampakannya..


setelah ditunjukin ke yang mesen, akhirnya ibunya mau kue ultah anaknya mirip2 gitu..*fuiih* akhirnya dari jumat (acara pestanya sabtu siang), aku dah bikin kue, yang dengan penuh perjuangan akhirnya...BANTET juga...baking blue niiiih...

Ayo bulatkan tekad, jangan menyerah...akhirnya setelah membuat kue yang kadar kebantetannya tidak terlalu besar...akhirnya jadilah kue ultah yang pertama untuk Shelfa, tetangga mungilku. Deng deng...(pinjem istilah naila)


Idenya nyontek dari BDCK badut nya mbak yanti-NCC, trus buka2 sitenya wilton, liat cara bikin badutnya. kebetulan disini ada TBK2-an yang jual pernak2 tart..jadi aku beli kepala badut, rumput2, balon dan jamur2an. Bagian bawahnya gue tambahin pake chocolate chip pelangi, trus atasnya biar rame aku tambahin spikle. dinding pinggir kue (yang miring ituh), aku pakein sprinkle bentuk bunga.

untuk ngewarnain butter cream (BC) nya, aku pake yang ada aja di rumah, termasuk pake pasta..jadi BC nya aromanya macem2, hehe.

lumayan lah, agak rame buat kue ultah anak kecil.

Masih inget kan, ada beberapa kue yang bantet sebelumnya..Naah daripada terbuant, akhirnya dengan sisa BC yang ada, gue bikin satu lagi dengan hiasan ala kadarnya. Kebetulan bu naning (si bude di mess kelautan), ultahnya barengan sama shelfa. Hm, jadi semua orang pun turut riang...haha.


Itu aja pengalamanku bikin kue ultah untuk pertama kalinya, baru pertama kali pegang piping bag dengan spuit diujungnya, tanpa kursus ataupun arahan langsung dari suhu. hanya sekedar baca petunjuk dari berbagai blog anggota NCC, plus modal nekat, karena pengen bisa.

So, buat yang masih ragu, coba aja..

Wednesday, May 03, 2006

 

Muffin ala Wilton

Source: Mbak Ruri - NCC
Origin: Kursus Wilton, Fatmawati – Jakarta



Bahan:
230 gr margarin (asli: butter)
110 ml air
250 gr gula pasir (asli: 300 gr)
1/2 sdt garam
1/2 sdt esens vanila (asli: tidak pakai)
3 butir telur

Aduk rata:
350 gr terigu protein sedang
2 sdt double acting BP

Cara:
- didihkan air, margarin dan gula. matikan api.
- tuang ke dalam wadah terigu, aduk dengan spatula kayu sampai uap panasnya hilang. (asli: terigu yang dituang ke dalam panci margarin).
- setelah hangat, masukan telur satu persatu. aduk rata.
- masukan vanila. aduk rata.
- tuang ke dlm loyang muffin 1/3. beri isian sesuai selera. tuang lagi hingga 2/3. taburi aneka taburan sesuai selera.
- pangang dalam oven hingga matang dan atasnya kekuningan.

Variasi isi:
DCC, selai, cream cheese.

Variasi campuran adonan:
Keju dipotong kotak2, kismis ato sultana,chocolate chips, meises, apel potong kotak, bumbu spekuk, kayumanis, almond slices, kacang mente cincang, kacang tanah cincang, jagung manis kalengan, potongan pisang.

Variasi taburan:
Coklat chips, almond, kacang2an cincang

untuk 10 buah.

**Aku dapet resepnya dari blognya mbak ruri-NCC. Muffinnya gurih banget dan harum, lebih lembut dari mufin yang sebelumnya.

Untuk yang muffin coklat, 30% dari jumlah terigu aku ganti coklat bubuk. hasilnya nyoklat banget. trus aku campurin kenari cincang.

Kebetulan aku punya cup kertas yang tebel, jadinya muffinku keliatan mahal, hehe. cuma problemnya aku blom bisa bikin muffin yang muncung seperti gunung. biar ajah, yang pentin rasanya nyuum.

Muffin anget dan hot chocolate..wuih, temen yang asik tuh untuk nungguin hujan di sore hari. aplagi buat sarapan..hm, bikin kenyang.

 

Muffin ala Bara

Sumber: Gula-gula@transtv by Bara Pattiradjawane



Bahan:
250 gr terigu
2 sdt baking powder (BP)
1 sdt soda kue (SK)
100 gr gula pasir
1/2 sdt garam
75 gr margarin, lelehkan (asli: butter)
75 ml air (asli: susu)
1 butir telur ayam


Cara:
- Campur terigu, BP, SK, dan gula pasir dalam 1 wadah .
- campur margarin leleh, telur dan susu, aduk sebentar pakai garpu
- tuang campuran mentega ke campuran terigu. aduk dengan garpu sebentar.
- masukan isi (sesuai selera).
- olesi dasar loyang muffin dengan minyak (dinding tidak usah)
- isi 2/3 loyang. Panggang 200 derajat celcius selama 20 menit.

**Muffin ini bikinnya gampang banget. mau di isi pake apa aja juga bisa. Teksturnya agak kasar (bergerindil kalo kata suamiku),tapi gurih.

Kalau mau lebih harum, tambahkan esens vanila. Aku pakai isi chocolate chips, selai blueberry dan pisang ambon matang yang di hancurkan kasar. Untuk yang rasa pisang, aku tambahin esens pisang. Untuk yang blueberry, jangan terlalu rata ngaduknya, nanti kurang terlihat cantik.

Aku pakai loyang muffin diameter 5 cm. jadinya sekitar 22 buah.

Monday, May 01, 2006

 

Sayur Masak Kari

Sumber: Sedap Sekejap

Bosen sama sayuran yang cuma ditumis-tumis aja, aku pengen cari yang beda. Di Sedap Sekejap, aku nemu resep ini deh. Kebetulan lagi banyak sayur, dan aku pake yang ada aja di kulkas..




Bahan:
250 gr kembang kol (asli: brokoli)
1 butir kentang (asli: 250 gr)
1 ons kapri (asl: tidak pakai)
100 gr wortel
1/2 bh bawang bombay
1/4 sdt bubuk kari
150 ml santan cair (asli: 250 ml)
1/2 sdt gula pasir
1 sdt garam
minyak goreng

Bumbu halus:
5 siung bawang putih
2 butir kemiri sangrai
3 buah cabai merah

Cara:
- tumis bumbu halus dan bawang bombay sampai harum.
- masukan kembang kol, dan wortel, aduk sampai 1/2 layu. masukan kapri dan kentang.
- tambahkan bubuk kari, aduk rata.
- tuang santan, gula dan garam. aduk sampai matang.

Friday, April 28, 2006

 

Bolu Kukus Pisang

Sumber: Nestle
(Resep postingan di milist NCC)



Bahan:
200 gr pisang Barangan/ pisang Ambon yang matang sekali
1½ sdm air jeruk nipis/jeruk lemon
200 gr gula pasir
3 butir (200 gr) telur ayam
1 sdt cake emulsifier
180 gr tepung terigu
20 gr cokelat bubuk
½ sdt vanili bubuk (aku pake esens pisang)
75 ml susu Kental Manis Cokelat larutkan dengan (aku pake DCC leleh)
60 ml minuman bersoda manis kalengan
50 gr choco chips (cokelat keping) atau sukade, iris dadu ½ cm
plastik/kertas roti, gunting sesuai ukuran loyang

Cara membuat :

- Alasi loyang bervolume 1 liter (loyang bundar bergaris tengah 18 cm dan tinggi 5 cm) dengan plastik, bentuk yang rapi, olesi minyak atau alasi dengan kertas roti dan olesi margarin. Panaskan dandang diatas api besar, bungkus tutup dandang dengan serbet, sisihkan. (aku pake loyang kecil2 plus loyang sakura)
- Haluskan 150 gr pisang Barangan/ pisang Ambon, bubuhi dengan 1 sdm air jeruk nipis/lemon, aduk rata. Sisihkan. Iris sisa pisang melintang tipis untuk hiasan, bubuhi dengan sisa air jeruk nipis/lemon, sisihkan.
- Kocok gula pasir, telur dan cake emulsifier hingga mengembang, kental dan berwarna putih.
- Kurangi kecepatan mixer, masukkan sebagian tepung terigu, cokelat bubuk, vanili, aduk rata searah. Tuangi sebagian larutan SKM aduk rata dengan spatula karet.
- Tuangkan sisa tepung dan sisa larutan SKM , aduk rata searah.
- Masukkan pisang halus, aduk searah.
- Tambahkan choco chips(cokelat keping), aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang hingga penuh.
- Taburi atasnya dengan pisang.
- Taruh dalam dandang panas, tutup, kukus selama 20 – 25 menit di atas api besar tanpa membuka tutupnya hingga bolu matang. Angkat,biarkan uapnya hilang dan dingin.
- Potong-potong sesuai selera.Sajikan.

** Aku ganti SKM dengan DCC soalnya kebetulan aku lagi tidak boleh mengkonsumsi susu dan bahan olahannya..termasuk keju, yoghurt dan kue2 yang mengandung susu. selain itu aku juga punya sisa DCC leleh + margarin kelebihan bikin brokus. sayang daripada di buang.

Kebetulan juga aku masih punya sisa pisang ambon, hehe, secara kita cuma bedua dan pisang sesisir gak abis2..dari pada busuk mending di olah kan.

Oh iya, nih kue wanginya pisang-coklat banget. teksturnya kenyal gak terlalu mbolu. anak2 pada doyan kok, apalagi ada toping pisangnya.

Satu lagi, karena kukusanku mungil sekali, jadi aku pake loyang kecil 9x14x7. sebagian sisanya aku pake cetakan bolu sakura (cantik loh jadinya). Sisanya lagi *masih ada sisa?*..aku panggang. hehe, penasaran. hasilnya gak ngembang banget kayak pennylane brownies nya Mbak Riana. Pas baru mateng, luarnya agak keras, sementara dalemnya mbolu banget. setelah didiemin semalem, jadi lebih empuk.

Thursday, April 27, 2006

 

Cake Pisang Kayu Manis

Nyontek dari Saji: Cake Irit Telur [tp dimodif dikit]


Bahan:
200 gr margarin
100 gr gula palem
100 gr pisang ambon tanpa kulit, haluskan
3 kuning telur
25 ml susu cair (aku ganti 25 ml air)
1/2 sdt kayu manis bubuk (asli bumbu spekoek)
1/2 sdt baking powder (BP)
225 gr terigu protein sedang
3
putih telor
1/4 sdt garam
1 sdt cuka (pengganti cream of tartar)
50 gr gula pasir

Cara:
- kocok margarin dan gula palem sampai lembut. tambahkan pisang. kocok rata.
- tambahkan kuning telur sedikit2, bergantian dengan sebagian terigu sambil di kocok rata.
- tambahkan kayu manis bubuk, BP, dan sisa terigu bergantian dengan air sambil dikocok dengan kecepatan rendah sampai rata. sisihkan.
- kocok putih telur, garam dan cuka sampai setengah mengembang. tambahkan gula pasir sedikit2. kocok sampai mengembang.
- tuang kocokan putih telur ke dalam campuran margarin. aduk perlahan. masukan ke loyang 24x10x7 (atau loyang apasaja yang telah dioleh margarin dan di alas kertas roti.
- oven 45 menit dengan suhu 190 derajat celcius.

** bikinnya lama, begitu jadi...*blaaaas*, langsung abis. kebetulan tetangga lagi pada ngumpul..ya sud, sekalian di bagi. disimpen buat sarapan besok juga masih enak kok. minumnya ditemenin teh manis angat..hm...

Wednesday, April 26, 2006

 

Kepiting Bumbu Asia

Abis nonton Bango Cipta Rasa Nusantara (BCRN) sabtu kemaren yang nampilin hidangan kepiting, Mas Yoga langsung bertekad untuk beli kepiting di pasar. *waakksss* aku blom pernah masak kepiting, dan gak punya ide mau diapain tuh kepiting.

Aha! kalau untuk seafood, aku paling cocok sama resep kreasinya Mommy Atli, rasanya paaas banget di lidah kami yang doyan masakan spicy.So akhirnya nemu deh yang pas..ini dia!

Kepiting Bumbu Asia
Originally created by Mommy Atli | Modified by Munky

Bahan:
300 gr kepiting (asli: lobster)
Jahe, memarkan
Garam, Merica
3 sdm gula pasir
3 sdm saos tiram
50 ml air

Bumbu Halus:
5 Cabe merah (asli: 8)
6 butir bawang merah
8 Butir bawang putih
1 sdt terasi bakar
1 buah tomat (asli: tidak pakai)

Cara:
- Rebus air beserta jahe, setelah mendidih masukan kepiting yang telah dicuci bersih (masih hidup biasanya)..hm, [Bismillah], rebus kepiting sebentar, jangan terlalu lama nanti dagingnya hancur. setelah amisnya hilang, angkat. Potong kepiting sesuai selera.
- Tumis bawang merah & putih, cabai dan tomat sebelum dihaluskan. Kmd, blender, jangan lupa tambahkan terasi bakar.
- Tumis kembali bumbu yang telah halus, setelah bumbu agak kering, masukan kepiting. Setelah tercampur rata (sebentar aja), angkat, dan sajikan deh.

**berhubung Mas Yoga gak doyan pedes, aku kurangin cabainya dan tambahin tomat. jadinya tetep yummy kok..Hehe, kayaknya tiap wiken bakal berburu kepiting deh nih.

This page is powered by Blogger. Isn't yours?